4 Cara Membuka Panci Presto Agar Tidak Meledak Setelah Masak

cara membuka panci presto

Cara membuka panci presto setelah selesai memasak makanan memang butuh kehati-hatian, terutama bagi pemula. Pasalnya, jika membukanya tidak hati-hati bisa berisiko membuat panci presto meledak.

Lantas, seperti apa sih cara yang aman membuka panci presto? Apakah ada teknik khusus membuka alat presto agar tidak meledak? Mari kita cari tahu bersama cara membukanya di bawah ini.

Cara Membuka Panci Presto yang Aman

Membuka panci presto bertekanan tinggi memang terbilang susah-susah gampang. Daripada penasaran tentang bagaimana cara membuka panci presto yang aman setelah memasak, simak tahapan berikut:

1. Mematikan Api Kompor

Setelah masakan benar-benar matang, jangan pernah sekalipun membuka tutup alat presto karena bisa meledak akibat uap panas bertekanan tinggi.

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mematikan kompor. Pastikan kompor mati dan tidak ada api yang menyala agar bisa hemat gas.

2. Keluarkan Uap Panas Lewat Katup

Setelah kompor mati, selanjutnya cara membuka panci presto setelah masak yakni bisa pakai spatula ataupun garpu untuk membantu mengeluarkan uap panas dari dalam panci presto lewat katup. 

Angkat sedikit katup menggunakan spatula sampai uap panas keluar dari dalam panci. Lakukan hal ini sampai uap panas dan suara siulan tidak berbunyi lagi. 

Waktu yang dibutuhkan untuk mengeluarkan uap panas tersebut sekitar 10 menitan saja. Memang membuka panci bertekanan tinggi ini butuh kesabaran.

3. Pindahkan Presto Ke Posisi Aman

Setelah uap panas di dalam panci keluar semua, pindahkan panci ke tempat yang aman. Misalnya letakkan panci di bak cuci piring dan alirkan air untuk membantu mengurangi suhu panas pada panci.

Periksa kembali uap panas dengan membuka tube. Jika sudah tidak ada sisa apa yang keluar, maka panci bisa kamu buka dengan aman.

4. Buka Tutup Panci Perlahan

Cara membuka panci presto agar tidak meledak yang terakhir adalah buka tutup panci secara perlahan. Saat membuka tutup presto kamu tetap harus selalu hati-hati, terutama memposisikan tangan.

Setelah panci terbuka, kamu bisa pindahkan makanan yang sudah matang ke piring atau tempat lainnya. Setelah panci kamu pakai memasak, jangan lupa bersihkan panci agar awet dan bisa dipakai lama.

Tips Memilih Panci Presto Berkualitas

Setelah mengetahui cara membuka panci presto yang aman setelah masak agar tidak meledak, selanjutnya tips memilih panci presto berkualitas. Berikut tipsnya: 

1. Pertimbangkan Ukuran

Saat memilih panci presto, penting mempertimbangkan ukuran. Pastikan pilih ukuran panci sesuai kebutuhan. Jika untuk memasak makanan jumlah sedikit, maka pilih panci ukuran sedang pun sudah cukup.

2. Perhatikan Fitur Keamanan

Pastikan panci presto yang kamu pilih sudah punya fitur keamanan, seperti kunci pengaman dan katup tekanan. Fitur ini bisa membantu mencegah risiko panci presto meledak saat kamu membukanya selesai masak.

3. Dilengkapi dengan Garansi

Saat kamu membeli panci presto, pastikan sudah ada garansi yang berfungsi untuk perlindungan tambahan. Jadi, saat panci bermasalah saat pemakaian normal, maka kamu bisa gunakan garansi tersebut.

4. Pilih Brand Terpercaya

Jika kamu memilih panci presto dari brand terpercaya dan punya reputasi bagus, maka soal kualitas tentu tidak perlu diragukan lagi. Ditambah ada jaminan garansi dan fitur keamanan yang memadai.

Itulah penjelasan cara membuka panci presto setelah selesai memasak yang aman dan cara memilih panci presto berkualitas agar penggunaannya awet.Nah, bagi kamu yang ingin memiliki panci presto dengan fitur keamanan tinggi, ada garansi dan berkualitas bagus, maka bisa beli di Pancipresto.com saja! Produknya lengkap!

6 Cara Memasang Gagang Panci Presto yang Benar dan Pas

cara memasang gagang panci presto

Kamu belum tahu cara memasang gagang panci presto yang benar? Bingung dan justru memilih menyuruh orang lain karena merasa kesulitan memasangnya sendiri? Sebaiknya cek caranya di sini biar mandiri!

Sebenarnya cara memasang panci presto itu mudah asalkan tahu triknya. Bahkan pemasangannya tak butuh waktu lama dan bisa kamu lakukan sendiri tanpa bantuan orang lain. 

Bagaimana Cara Memasang Gagang Panci Presto yang Benar?

Jika gagang atau pegangan panci presto kamu rusak atau terlepas, maka kamu bisa memasangnya dengan cara berikut:

1. Menyiapkan Alat dan Bahan

Langkah pertama, tentu saja kamu harus menyiapkan alat terlebih dahulu. Selain seperangkat gagang panci, kamu juga perlu mur dan obeng yang berfungsi untuk menguatkan pegangannya.

Semua peralatan untuk memasang gagang panci presto bisa kamu dapatkan di toko terdekat atau membelinya secara online melalui marketplace. Kalau sudah ada semua alatnya, barulah proses pemasangan bisa dilakukan.

2. Pastikan Panci dalam Keadaan Bersih

Supaya proses pemasangan gagang panci tidak mengalami kendala, kamu juga harus memastikan panci dalam keadaan bersih. Jangan sampai ada kotoran yang justru bisa berpindah ke alat pemasangan.

Selain itu, panci harus dalam keadaan dingin atau bersuhu normal. Jangan langsung merakit gagang tepat setelah kamu memasak menggunakan presto tersebut.

Bersihkan terlebih dahulu lalu keringkan sampai benar-benar kering. Baru setelah itu proses pemasangan baru bisa dilakukan.

3. Pasang Gagang Pada Tutup Panci

Cara memasang gagang presto dilakukan dengan memposisikan gagang tersebut tepat berada di tutup panci atau bagian lainnya. Biasanya sudah ada tanda khusus untuk menaruh gagang.

Jika gagang presto lebih besar atau lebih panjang, pastikan gagang sejajar dan tidak miring. Sebelum dipasang, jangan lupa lepas karetnya terlebih dahulu.

4. Pasang Sekrup atau Baut

Cara memasang gagang tutup panci presto selanjutnya adalah pemasangan sekrup atau baut. Jadi, gagang tadi tidak hanya ditempelkan begitu saja, tetapi harus direkatkan menggunakan sekrup atau baut.

Kamu harus memasang sekrup tersebut pada lubang yang sesuai pada gagangnya. Pasang sekrup tersebut dengan baik dan gunakan obeng untuk mengencangkan sekrup tersebut.

Dalam memasang sekrup sebaiknya jangan terlalu longgar dan jangan terlalu kencang. Jika terlalu longgar membuat gagangnya mudah lepas, sedangkan jika terlalu kencang bisa menyulitkan kamu ketika ingin melepasnya kembali.

5. Periksa Kembali Kekuatannya

Setelah sekrup sudah kamu pasang di gagangnya, periksa kembali kekuatannya apakah sudah pas atau masih longgar. Coba tekan atau menariknya sedikit, kalau ada yang terlepas berarti pemasangannya belum benar.

Kalau gagang panci presto yang terpasang dengan benar, pasti panci tersebut tidak akan mudah bergoyang.

6. Uji Coba dengan Memasak

Selain tes kekuatan, kamu juga perlu mengetes panci presto yang gagangnya baru dipasang tersebut dengan cara memasak air. Hal ini bertujuan memastikan gagang terpasang dengan baik dan tidak ada kebocoran.

Kalau semuanya sudah tidak ada problem lagi, maka gagang panci presto telah terpasang dan siap kamu gunakan untuk memasak daging.

Bagaimana, sangat mudah bukan? Itulah dia cara memasang gagang panci presto yang dapat kamu lakukan sendiri di rumah.

Bagi kamu yang sedang mencari panci presto untuk memasang daging sapi termasuk gagangnya, order saja di pancipresto.com. Banyak sekali panci presto berkualitas dan tahan lama yang bisa kamu dapatkan.

Soal harga, tentunya tidak akan memberatkan Anda. Hubungi kami sekarang juga untuk mendapatkan panci prestonya.

5 Cara Mengatasi Panci Presto yang Tidak Berputar, Praktis!

cara mengatasi panci presto yg tidak berputar

Bukan rahasia lagi bahwa panci presto menjadi salah satu produk andalan para emak-emak. Tak heran, sedikit saja kendala muncul bisa membuat panik. Seperti saat ini, mungkin kamu sedang bingung soal cara mengatasi panci presto yang tidak berputar.

Sebenarnya ada beberapa alasan yang membuat masalah ini terjadi. Mulai dari tutup yang tidak erat, bagian katup tersumbat, seal rusak, sampai kebocoran uap dan masih banyak lagi.

Maka, tidak perlu panik, cara memperbaiki panci presto tidak berputar cukup mudah. Kamu bahkan tidak perlu alat tambahan, loh!

5 Cara Mengatasi Panci Presto yang Tidak Berputar

Tanda panci presto yang tidak mau berputar biasanya tampak dari keluarnya uap. Memang kalau uap keluar dari bagian tutup masih aman-aman saja, tapi kalau sudah keluar dari pinggiran panci, artinya ada masalah. Langsung saja ini solusinya.

1. Cek dan Bersihkan Bagian Tutup

Pertama-tama, kamu harus cek apakah bagian tutup telah terposisikan dengan baik. Bisa jadi masalah tersebut datang karena kamu tidak menutup panci dengan erat atau sebagaimana mestinya.

Selain itu, cek juga apakah ada kotoran atau sisa makanan yang masih menempel. Meskipun hanya sedikit, sisa kotoran bisa membuat terhambatnya pergerakan panci dan otomatis tidak bisa berputar.

2. Pastikan Katup Pengaman Bersih

Cara mengatasi panci presto yang tidak berputar adalah dengan memastikan bagian katup pengamannya bersih. Pasalnya, apabila bagian katup pengaman tersumbat kotoran sedikit saja akan membuat kerja panci tidak maksimal.

Agar proses pembersihan katup maksimal, kamu perlu melepas bagian tersebut dan mencucinya menggunakan air hangat + sabun. Lalu, sebelum memasangnya kembali, kamu perlu memastikan katup bersih dari sumbatan.

3. Cek Apakah Ada Kebocoran Uap

Banyak yang menganggap saat panci mengeluarkan uap tandanya presto berjalan maksimal. Ini adalah anggapan yang kurang tepat mengingat keluarnya uap menandakan adanya kebocoran pada panci.

Apabila kamu biarkan, akan menjadi penyebab panci presto tidak bisa berputar. Oleh karena itu sebelum menyalakan kompor, periksa kamu telah menutup panci dengan erat.

4. Gunakan Panci Presto Sesuai Petunjuk

Kamu juga perlu paham bahwa setiap produk memiliki cara pakainya tersendiri. Kamu juga tidak perlu repot-repot menebak caranya karena terdapat buku petunjuk yang bisa kamu manfaatkan.

Cek kembali buku petunjuk pemakaian panci presto agar tidak ada kesalahan dalam memakainya. Apalagi produk-produk dapur semacam ini juga memiliki tingkat keawetan berdasarkan benar tidaknya pemakaian.

5. Cek Gasket atau Seal

Gasket atau seal yang biasanya terdapat pada area tutup panci presto berbentuk karet memiliki peran yang sangat penting. Apabila karet tersebut rusak atau sudah kaku, bisa menjadi penyebab panci presto tidak berputar.

Untuk antisipasi, kamu bisa mengecek gasket atau seal ini secara berkala. Tapi, kalau kerusakan sudah parah atau memang tidak bisa lagi kamu pakai, lebih baik membeli lagi yang baru.

Itulah cara mengatasi panci presto yang tidak berputar. Apabila berbagai langkah tersebut masih belum bisa membuat panci kembali normal, maka kamu bisa menghubungi layanan pelanggan pada toko yang kamu beli sebelumnya.

Pada dasarnya memilih panci presto berkualitas memang sangat penting. Kalau kamu sedang bingung mencari panci presto untuk daging sapi yang berkualitas, langsung saja cek pancipresto.com. Kamu bisa memilih panci berkualitas sesuai budget. 

Ciri-ciri Panci Presto Rusak dan Solusi Perbaikannya 

Ciri-ciri panci presto rusak wajib dipahami oleh siapa saja yang akan menggunakan panci ini. Karena ketika tidak menyadari kerusakannya, kamu akan gagal mendapatkan masakan yang matang sempurna dan panci beresiko meledak. 

Ya. Panci presto memang bisa meledak jika ada kerusakan pada komponennya. Sayangnya, masih banyak orang yang tidak memahami hal ini sehingga gagal memasak menggunakan panci ini. 

Padahal, jika benar menggunakannya, kamu bisa memasak banyak sekali hidangan yang lezat dengan panci presto. Lalu, apa saja ciri-ciri panci presto rusak itu? 

Ciri-ciri Panci Presto Rusak dan Solusi Perbaikannya 

Pada dasarnya, pressure cooker atau panci presto adalah salah satu jenis panci yang sangat populer karena fungsinya. Dengan panci ini, kamu bisa membuat masakan daging ayam, kambing, maupun sapi jadi lebih empuk dan lunak. 

Mungkin kamu akan berpikir bahwa panci presto sama saja dengan slow cooker. Akan tetapi, keduanya adalah dua peralatan yang berbeda. 

Seiring berjalannya waktu, panci presto bisa mengalami kerusakan yang membuatnya jadi tidak berfungsi dengan maksimal. Bahkan tidak jarang, kerusakan ini bisa sampai meledak sehingga berbahaya untuk kamu pakai. 

Nah, agar tidak sampai membahayakan dan bisa memakai panci presto dengan baik, inilah ciri-ciri panci presto rusak yang perlu diwaspadai:

1. Adanya Kebocoran Uap Gagang 

Ciri kerusakan panci presto yang pertama adalah uap yang keluar dari bagian sisi tutup dan gagang. Meski terdengar sepele, tapi uap keluar dari gagang panci presto bisa membuat proses pengempukan daging jadi terganggu.

Selain itu, uap yang keluar bisa mengganggu proses memasak karena kamu bisa terkena uapnya. Umumnya, ada beberapa hal yang bisa membuat uap jadi keluar di bagian tutup dan gagang. 

Penyebab tersebut adalah tutup yang tidak terpasang dengan baik dan karet seal yang sudah rusak, aus, atau pemasangannya tidak tepat. Masalah-masalah inilah yang membuat panci presto tidak bisa menahan tekanan ketika proses masak. 

Karena ketika proses masak berlangsung, panci presto umumnya akan mengeluarkan tekanan yang bisa membuat daging jadi lunak. Akibatnya, saat uap tersebut keluar daging tidak akan bisa matang dan empuk dengan sempurna. 

Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa mengganti seal karet yang sudah rusak. Selain itu, pastikan untuk selalu memasang tutup panci presto dengan tepat ketika memasak daging. 

2. Peluit Tidak Berfungsi dengan Baik 

ciri-ciri panci presto rusak

Salah satu ciri khas dari panci presto adalah adanya peluit yang akan berbunyi dan berdesis saat tekanan di dalam panci sudah meningkat. Ketika berbunyi, maka kamu harus mengecilkan api kompor agar proses pengempukan daging sempurna. 

Nah, saat peluit tidak berbunyi atau mengeluarkan suara desisan, artinya ada masalah yang terjadi. Penyebabnya bisa karena peluit yang tersumbat atau katup panci presto sudah rusak. 

Jika tidak kamu perbaiki dan segera atasi, panci presto bisa menumpuk tekanan di dalamnya dan menyebabkan ledakan. Cara mengatasi kerusakan panci presto di bagian peluitnya adalah dengan membersihkan katup panci. 

Selain itu, bisa juga dengan langsung mengganti peluit dengan unit yang baru supaya fungsinya bisa kembali normal. 

3. Tidak Ada Suara Berdesis Saat Memasak 

Ciri-ciri panci presto rusak yang terakhir adalah kamu tidak akan mendengar suara desisan meski panci sudah dipanaskan selama beberapa waktu. Meski terdengar sepele, tapi kerusakan ini berpotensi membuat daging tidak matang dan empuk. 

Pasalnya, panci presto akan gagal menghasilkan tekanan yang mereka butuhkan untuk melembutkan tekstur daging. Faktor yang bisa menyebabkan masalah ini adalah katup panci yang tersumbat atau rusak. 

Solusinya, silahkan periksa dan kemudian bersihkan bagian katup sampai benar-benar bersih. Pastikan tidak ada kotoran atau debu yang menutup katup ini agar panci bisa bekerja dengan normal dalam mengempukkan daging. 

Tips Merawat Panci Presto 

Agar tidak mengalami kerusakan, maka sebisa mungkin kamu harus merawat panci tersebut. Cara perawatannya pun terbilang mudah, yaitu:

  • Membersihkan karet seal, katup, dan berbagai komponen panci presto lainnya secara rutin, terutama setelah kamu gunakan untuk memasak dalam waktu yang lama. 
  • Sebisa mungkin usahakan tidak mencuci karet seal dengan sabun sembarangan karena bisa mempercepat munculnya karat atau membuat komponen jadi lebih cepat aus.
  • Simpan panci presto di tempat yang tepat, yaitu di lokasi yang benar-benar kering dan tertutup. Tujuannya untuk menjaga panci presto senantiasa bersih dan tidak memicu munculnya karat.
  • Jika memang memungkinkan, kamu sebaiknya mengganti bagian karet seal panci presto setidaknya 6 sampai 12 bulan sekali, sesuai dengan tingkat penggunaan panci. Semakin sering kamu menggunakannya, maka pergantian komponen ini bisa semakin rutin.

Tips Menggunakan Panci Presto yang Tepat 

Setelah tahu apa saja masalah yang bisa muncul saat menggunakan panci presto, maka kamu sebaiknya juga tahu bagaimana cara memakai panci presto dengan tepat. Tujuannya supaya proses memasak bisa berjalan maksimal dan sempurna. 

  • Pertama, cek seluruh bagian panci dan jangan sampai ada komponen yang bermasalah.
  • Jangan mengisi air atau daging ke dalam panci presto terlalu penuh. Lebih baik isi panci secukupnya, yaitu tidak lebih dari ⅔ dari kapasitas keseluruhan panci.
  • Saat mendengar suara desisan, langsung kecilkan api supaya proses memasak tetap aman dan panci tidak meledak.
  • Saat daging sudah matang, jangan langsung membuka panci. Kamu bisa menunggu sampai seluruh uap benar-benar keluar dari dalam panci baru kemudian buka tutupnya. Dengan cara ini, kamu tidak akan terluka dengan uap bertekanan tinggi jika membuka panci presto yang masih panas dan baru saja matang. 

Itulah berbagai ciri-ciri panci presto rusak yang harus kamu hindari. Agar tidak mengalami hal serupa, maka pastikan kamu memilih panci presto yang memang berkualitas bagus. 

Salah satu ciri panci presto yang bagus adalah berasal dari brand dengan reputasi yang baik. Jika kamu sedang mencarinya, maka bisa langsung pergi ke Pancipresto.com

Di sini terdapat banyak pilihan panci presto berkualitas. Dengan kualitas tersebut, kamu bisa mendapatkan panci yang awet dan siap untuk memasak berbagai hidangan istimewa untuk keluarga.

Kenapa Presto Tidak Berbunyi? Yuk, Cari Tau Masalahnya!

kenapa presto tidak berbunyi

Kenapa presto tidak berbunyi? Apa penyebab masalah tersebut? Bunyi yang khas pada presto memang bisa menjadi tanda bahwa alat tersebut berfungsi dengan baik serta tanda keseimbangan suhu dan tekanan.

Presto adalah alat masak untuk membantu mengolah makanan bertekstur keras menjadi empuk dan lunak. Proses melunakkan memakai presto pun terbilang cepat hanya dalam hitungan menit saja.

Namun, sama halnya alat masak lain, presto pun bisa mengalami kerusakan seperti tidak keluar bunyi. Lalu, kenapa panci presto tidak berbunyi? Berikut informasinya.

Cara Kerja Panci Presto

Kamu mungkin mau nyoba masak daging biar empuk pakai panci presto tetapi takut meledak? Tak perlu khawatir. Jika kamu bisa memakainya dengan benar, alat presto ini sangat aman untuk memasak berbagai makanan olahan.

Panci presto punya cara kerja yang unik. Jadi, untuk membuat makanan jadi empuk hanya memanfaatkan uap bertekanan tinggi dalam panci.

Saat panci kamu panaskan, air dalam panci mendidih dan berubah jadi uap. Uap inilah yang menciptakan tekanan tinggi, sehingga proses memasak jadi lebih cepat dan makanan pun jadi terasa empuk.

Panci presto biasanya akan muncul bunyi desis khas, yang mana bunyi ini berasal dari uap yang keluar lewat katup pada tutup panci. Uap yang dikeluarkan ini untuk menjaga suhu ruang dalam panci tetap seimbang.

Kenapa Presto Tidak Berbunyi?

Seperti yang sudah kami jelaskan singkat di atas. Jadi, bunyi pada panci presto jadi tanda panci sedang mengeluarkan uap berlebih. Lalu, kenapa presto tidak berbunyi? Apakah panci presto ada masalah?

Jika panci presto tidak berbunyi, maka hal ini jadi salah satu tanda ada kerusakan. Tekanan pada panci yang terlalu tinggi dan tidak dikeluarkan dengan tanda bunyi desisan, hal ini bisa menyebabkan panci meledak loh!

Penyebab presto tidak bunyi bisa terjadi karena lobang keluar uap atau katup putar tersumbat. Masalah presto tidak berbunyi juga bisa karena katup pelepas tekanan tersumbat atau karet seal presto aus.

Panci presto memang menjadi alat masak yang efektif dan efisien untuk mengolah makanan jadi empuk dan gurih. Namun, kamu harus hati-hati saat memasak dengan presto agar tidak menimbulkan masalah.

Cara Mengatasi Presto Tidak Berbunyi

Setelah kita tau penyebab kenapa presto tidak bunyi desis atau siulan, selanjutnya kita cari tau cara aman menangani masalah presto tidak berbunyi. Berikut cara yang bisa dilakukan: 

1. Cek Tutup Panci Presto

Pastikan tutup panci presto sudah terkunci dengan kuat dan aman. Jika ada celah atau panci tidak tertutup baik, maka hal ini berpotensi kebocoran dan tekanan pun tidak terbentuk sehingga presto tidak berbunyi.

2. Cek Karet Seal Presto

Periksa karet seal atau gasket presto, pastikan sudah terpasang dengan benar. Jika ada kerusakan pada bagian karet seal seperti aus atau getas, maka segeralah kamu ganti dengan karet seal presto yang baru.

3. Cek Katup Pelepas Tekanan

Katup pelepas tekanan presto berfungsi untuk pelindung panci dari tekanan berlebih atau jalur untuk keluar uap berlebih. Jika ada sumbatan, maka panci presto tidak berbunyi dan tekanan tidak bisa terbentuk.

4. Gunakan Buku Petunjuk

Biasanya beli panci presto baru, di dalam dus ada buku petunjuk penggunaan dan kiat untuk mengatasi masalah terkait. Silahkan kamu ikuti cara penanganan presto bermasalah sesuai buku petunjuk tersebut.

5. Hubungi Layanan Pelanggan

Jika kamu sudah melakukan cara di atas tapi masalah belum teratasi, maka hubungi layanan pelanggan. Kamu bisa meminta bantuan cara mengatasi presto tidak bunyi dan masalah lainnya ke pusat servis resmi.

Itulah penjelasan mengenai kenapa presto tidak berbunyi dan cara mengatasinya. Jangan ragu untuk hubungi service center apabila kamu menemukan masalah teknis yang lebih serius.

Bagaimana, tertarik memakai panci presto? Jika kamu ingin membeli panci presto berkualitas dan bergaransi, maka bisa di Pancipresto.com saja!

Hati-hati! Begini Cara Membuka Panci Presto yang Terkunci

cara membuka panci presto yang terkunci

Presto merupakan salah satu peralatan dapur yang digunakan untuk merebus bahan makanan hingga lunak. Namun, kadang muncul kendala ketika panci presto sulit dibuka. Maka dari itu, kamu perlu tahu cara membuka panci presto yang terkunci. 

Tutup panci bisa terkunci karena kamu membukanya saat panci masih panas. Diketahui, masakan dalam presto bisa lunak karena terkena tekanan uap tinggi. 

Dengan uap panas yang terperangkap dalam panci, akan bahaya jika tiba-tiba dibuka.

Selain itu, menutup panci presto dengan cara yang salah juga bisa membuatnya terkunci dan sulit terbuka. Apabila hal ini sudah terlanjur terjadi, kamu tidak perlu khawatir dan ikuti saja tutorial membuka panci presto yang terkunci berikut ini. 

Bagaimana Cara Membuka Panci Presto yang Terkunci?

Ketika panci presto tertutup rapat atau terkunci, kamu tidak harus mencongkel atau membongkarnya. Ternyata, ada cara yang lebih sederhana untuk membuka tutup panci presto. 

Melansir dari channel video YouTube Cecep IrvanMa creator digital, membuka tutup panci presto yang terkunci hanya perlu menggunakan minyak saja. Karena sayang jika harus mencongkel atau membongkar presto. 

Pada video tersebut, kamu perlu memperhatikan kunci presto yang terletak pada bagian bawah tutup. Jika sulit terbuka, ada kemungkinan tersangkut. Cara membuka panci presto yang macet adalah dengan mengoles minyak goreng ke kunciannya. 

Apabila minyak gorengnya sudah merata, putar tutupnya ke arah kuncian yang lebih pendek secara perlahan. Lalu, tutup presto tersebut akan terbuka. 

Selain itu, jika ingin memasang panci presto, awalannya gagang tidak boleh bertemu gagang. Atur jarak antara gagang tutup dengan gagang panci, kemudian digeser hingga keduanya saling sejajar atas bawah. 

Sebagai tambahan informasi, cara membuka panci presto yang terkunci supaya aman adalah dengan membiarkan pancinya agak dingin. Hindari membuka panci presto ketika baru selesai masak atau uap panasnya masih banyak. 

Penyebab Tutup Presto Sulit Terbuka

Kamu sudah mempelajari bagaimana cara membuka tutup presto yang terkunci, sekarang kamu perlu mengetahui pula penyebabnya agar bisa menghindari kejadian serupa di masa depan. 

Umumnya, penyebab panci presto sulit terbuka yakni karena panci masih bertekanan. Untuk itu, kamu perlu membiarkan sejenak panci hingga tekanannya turun atau mengalirkan air dingin ke atasnya agar panci tidak terlalu panas. 

Kemudian, penyebab lain mengapa tutup presto bisa terkunci yaitu ketika panci mengembang. Ada kemungkinan ketika memasak dengan api besar membuat logam pada bagian badan panci presto mengembang lebih dari logam tutupnya. 

Selain itu, dalam kasus panci presto lama, bagian gasket yang rusak dapat menyebabkan tutup presto sulit terbuka karena ada yang tersangkut di bagian mekanisme penguncian tubuhnya. 

Kalau sudah begini, solusi cara membuka panci presto yang terkunci adalah dengan jalan kekerasan. Namun, hindari melakukan kekerasan dengan membongkar panci presto hanya karena tutupnya sulit terbuka. 

Lakukan terlebih dahulu saran tindakan sebelumnya seperti mengolesi minyak dan membiarkannya dingin sejenak. Baru jika sudah tidak mempan, kamu bisa melakukan solusi terakhir. 

Demikian pembahasan yang bisa kamu simak. Apabila ingin terhindar dari risiko kerusakan panci presto, dari awal pilihlah panci yang berkualitas supaya awet. Nah, lewat pancipresto.com kamu bisa mendapat panci yang jaminan kualitasnya terjaga.

Selain itu, panci presto ini bisa kamu gunakan untuk melunakkan daging sapi hingga lembut. Tunggu apalagi? Yuk, kreasikan masakan perdagingan lebih cepat dan anti ribet dengan panci presto!

8 Tips agar Panci Presto Awet, Perhatikan Cara Simpannya!

tips agar panci presto awet

Selalu terbuat dari bahan stainless steel yang kuat dan awet, bukan berarti kamu bisa mengabaikan perawatan panci presto. Beberapa tips agar panci presto awet ini akan membantu menjaga kondisi presto sepanjang penggunaan. 

Layaknya panci pada umumnya, panci presto juga bisa rusak karena penggunaan dan penyimpanan yang salah. Jadi, kamu harus tahu dengan benar cara membersihkan, menggunakan, dan menyimpannya dengan tepat. 

Pada artikel ini, kami telah merangkum berbagai tips yang efektif menjaga panci presto agar tahan lama. Jangan lupa baca sampai akhir, ya! 

8 Tips agar Panci Presto Awet dan Selalu Aman Digunakan 

Kerusakan bisa terjadi pada panci presto, seperti kerak yang menumpuk di bagian dalam, hingga karet di bagian tutup yang sudah keras. Ketika kerusakan ini terjadi, panci presto tidak lagi aman untuk kamu gunakan memasak. 

Nah, supaya panci tetap tahan lama dan selalu aman, tips berikut ini bisa kamu ikuti:

1. Membersihkan Kerak dengan Baking Soda atau Cuka 

Setelah menggunakan presto untuk daging sapi, kambing atau semua jenis daging, biasanya akan muncul kerak di bagian dalam panci. Sabun saja tidak cukup untuk membersihkan kerak ini, bahkan bisa menciptakan warna hitam. 

Tips agar panci tidak hitam dari sisa makanan adalah mencucinya dengan baking soda maupun cuka. Kamu bisa mencampurkan salah satu bahan ini dengan air dan mendiamkannya selama beberapa menit agar mengangkat kerak. 

Taburkan langsung baking soda ke bagian kerak, kemudian tambahkan sedikit air agar menjadi pasta. Ratakan baking soda dan tunggu 15 menit kemudian bilas dengan air sabun. 

Jika menggunakan cuka, kamu bisa merendamnya bersama air hangat selama 20 menit. Bilas dan lihat apakah kerak telah terangkat maksimal, jika belum ulangi penggunaannya. 

2. Memastikan Jumlah Air Tepat saat Memasak 

Sudah membeli panci presto yang bagus dan awet, tapi justru rusak karena kamu tidak menggunakan jumlah air yang tepat. Supaya air tidak mengering saat memasak atau berlebih, kamu perlu mengisi air dengan maksimal 3/4 bagian panci. 

Bisa juga mengisi air hingga bahan makanan terendam dengan baik baru menggunakannya untuk memasak. Air yang terlalu sedikit atau banyak akan membuat makanan tidak matang merata dan panci pun rusak. 

3. Jangan Menggunakan Bleaching untuk Mencuci 

Perlu diingat, kamu tidak boleh menggunakan bleaching atau bahan pembersih yang bersifat kaustik. Bahan pembersih ini akan merusak material panci menjadi mudah berlubang maupun berkarat. 

Ketika kamu menemukan kerak atau kotoran yang sulit hilang hanya dengan air sabun, sebaiknya gunakan baking soda atau cuka. 

Hindari juga menyikat panci dengan wol steel atau benda tajam, karena akan menimbulkan baret. Berawal dari baret inilah yang membuat panci presto menjadi rusak. 

4. Hindari Menutup Kencang ketika Masih Ada Makanan 

Tips agar panci presto awet adalah dari cara menggunakannya setelah masakan matang. Seringkali makanan belum dipindahkan ke wadah lain setelah matang, mungkin karena menunggu dingin atau belum ingin dihidangkan. 

Saat menyimpan makanan di dalam panci, hindari untuk menutupnya seperti saat kamu hendak memasak. Karena saat tutupnya kencang, sirkulasi udara menjadi buruk yang membuat makanan cepat basi. 

5. Jangan Menyimpan Masakan Semalaman 

Setelah masakan matang dan sedikit dingin, kamu lebih baik untuk segera memindahkannya ke wadah lain. Jangan sampai menyimpan makanan yang sudah berbumbu garam berada semalaman di dalam panci. 

Bukan karena makanan mudah basi, tetapi garam dalam masakan akan merusak material panci presto. Garam akan menciptakan lubang yang tidak terlihat pada permukaan stainless steel sehingga mengurangi fungsinya dengan baik. 

6. Menyimpan Panci Presto dalam Kondisi Kering dan Tertutup 

Perhatikan juga bagaimana cara kamu menyimpan panci presto selama ini. Panci presto terbaik dan awet akan bertahan lama jika kamu menyimpannya dalam kondisi tertutup. 

Cara ini penting untuk memastikan struktur panci selalu dalam kondisi terbaik saat kamu hendak menggunakannya. Jangan lupa pasang bagian karet dalam di tutup panci dan juga gasket. 

Penyimpanan panci sebaiknya di tempat yang kering dan bebas dari sinar matahari langsung. Panci juga harus selalu dalam kondisi kering sebelum kamu menyimpannya di dalam lemari. 

7. Mencuci dan Menyikat Gasket secara Terpisah 

Cara menggunakan panci presto agar tidak meledak adalah dengan memastikan gasket dalam fungsi terbaiknya. Gasket adalah bagian di tutup panci yang bisa dilepas pasang dengan fungsi untuk mengeluarkan uap panas saat panci bekerja. 

Kamu wajib melepaskan gasket dari tutup panci setiap setelah memasak. Cuci gasket dengan air mengalir, jika perlu rendam dengan cuka dan air hangat untuk mengangkat kerak. 

Gasket memiliki lubang yang tidak boleh tersumbat karena akan membuat panci meledak. Kamu bisa menyikat gasket agar lubangnya tetap selalu dalam kondisi yang prima. 

8. Mengganti Karet Tutup Panci saat Sudah Rusak 

Selain gasket, karet yang terdapat di tutup panci juga harus dipastikan dalam kondisi yang baik, yaitu lentur dan kuat. Ketika karet sudah berubah ukurannya, tidak lentur lagi maka kamu perlu segera membeli karet yang baru. 

Karet ini berfungsi memastikan tutup presto selalu rapat saat bekerja, sehingga masakan matang merata. Proses memasak pun tidak akan berbahaya selama karet berfungsi dengan baik. 

Selama menjalankan tips agar panci presto awet ini, kamu tidak perlu khawatir lagi dengan kondisi panci setiap kali hendak digunakan. 

Sebelum merawatnya, pastikan dulu kamu sudah membeli panci presto dengan kualitas terbaik. Pilihan panci terlengkapnya bisa kamu temukan dengan mengunjungi pancipresto.com

Selama menggunakan panci presto berkualitas dan merawatnya dengan rutin, kamu bisa memasak dengan lebih aman dan nyaman!

Intip 7 Kelebihan Panci Presto, Bukan Sekedar Masak Cepat!

kelebihan panci presto

Kamu pasti tidak asing lagi dengan panci presto yang terkenal untuk memasak daging dengan cepat, bukan? Tapi, tahukah kamu kelebihan panci presto ternyata bukan hanya membuat waktu memasak lebih singkat!

Jika biasanya memasak daging butuh waktu 45 menit – 1 jam, dengan panci presto kamu hanya menghabiskan waktu 15 – 20 menit saja! Dengan metode memasak yang tepat, kamu bisa menghemat waktu memasak hingga 70% lebih cepat. 

Apalagi dengan panci presto, baik rasa makanan dan nutrisinya akan tetap terjaga. Simak lebih lanjut apa saja kelebihan yang bisa kamu dapatkan dari panci presto. 

7 Kelebihan Panci Presto dari Hemat Energi hingga Menjaga Nutrisi 

Cara kerja panci presto adalah dengan memanfaatkan tekanan uap tinggi supaya bahan makanan bisa cepat matang. Tekanan uap ini muncul karena bagian penutup panci memiliki fitur kedap udara sehingga suhu pun akan naik secara drastis. 

Semua jenis bahan makanan yang teksturnya keras, seperti daging sapi, jeroan, ayam kampung akan cepat empuk. Kecepatan memasak inilah yang kerap menjadi keunggulan yang ditawarkan. 

Selain kecepatan memasak, selama menggunakan panci presto kamu pun akan merasakan kelebihan yang lain, seperti:

1. Menghemat Energi, Memasak pun Lebih Ekonomis 

Kemampuan memasak panci presto yang cepat otomatis berpengaruh pada minimnya penggunaan energi seperti gas. Jadi, kamu tidak perlu khawatir lagi gas habis di tengah-tengan waktu memasak. 

Bahkan, panci presto bisa menghemat lagi sebesar 50% energi dibandingkan cara memasak konvensional seperti mengukus. Itu artinya kamu juga bisa menghemat biaya memasak karena tidak perlu bolak-balik membeli gas. 

2. Menjadi Panci Serbaguna untuk Segala Masakan 

Apa itu panci presto? Selama ini kamu pasti hanya mengenal presto untuk memasak makanan dengan serat keras seperti daging, tapi kegunaannya bukan hanya sebatas itu. 

Panci presto pada dasarnya merupakan panci serbaguna yang bisa kamu gunakan untuk memasak berbagai jenis bahan makanan. Kamu bisa memasak semur, kaldu, bubur, bahkan sayuran. 

Kamu hanya perlu menerapkan metode memasak yang tepat dengan waktu yang menyesuaikan dengan bahan makanan. Misalnya, untuk kaldu daging sapi kamu bisa memasak sekitar 20 menit saja. 

3. Menjaga Tekstur Lembut dengan Rasa Enak 

Keunggulan panci presto yang sudah pasti adalah mampu menciptakan tekstur makanan keras menjadi lebih lembut. Kelebihan ini membuat siapa saja bisa memakan daging sapi, kambing atau ayam kampung dengan mudah. 

Ketika kamu ingin memasak untuk lansia atau balita, panci presto menjadi alat memasak tepat agar tekstur makanan menjadi super empuk. Dan yang paling penting, rasa makanan tidak akan berubah. 

Tekanan suhu tinggi membuat bumbu masakan dapat meresap ke dalam serat yang keras. Hidangan pun akan lebih kaya rasa dan juga lezat. 

4. Mengurangi Udara Panas di Dapur 

Berjam-jam memasak di dapur membuat kamu harus tahan dengan udara panas yang keluar dari kompor. Belum lagi jika kamu memasak rendang yang harus sering diaduk agar masakan matang merata. 

Mampu mengurangi udara panas saat memasak di dapur menjadi kelebihan panci presto yang akan kamu segera rasakan. Kamu tidak harus sering berada di depan kompor untuk mengaduk masakan. 

Waktu memasak yang cepat akan membuat kompor tidak terlalu banyak mengeluarkan udara panas. 

5. Membuat Makanan Matang Merata 

Masih banyak orang meragukan panci presto dan menganggap makanan tidak matang secara merata. Padahal, distribusi panas yang diciptakan jauh lebih unggul ke seluruh bagian panci dibandingkan cara masak tradisional seperti merebus biasa. 

Cara kerja panci presto yang memanfaatkan tekanan uap tinggi justru membuat panas merata dan makanan matang sempurna. Kamu tidak perlu khawatir dengan bagian dalam bahan makanan yang tidak matang lagi. 

Termasuk juga beberapa bagian makanan yang kurang matang sehingga membuat masakan menjadi tidak awet. Makanan yang matang merata bisa kamu rasakan sendiri dari segi teksturnya yang lembut sampai bagian terdalam. 

6. Penggunaan yang Relatif Mudah 

Tidak perlu ada kekhawatiran soal bahaya panci presto yang meledak, karena presto modern kini dirancang dengan fitur keamanan tinggi. Baik itu dari segi tutup yang dilengkapi pengunci hingga katup pelepas tekanan yang fleksibel. 

Belum lagi dengan hadirnya panci presto listrik yang didukung dengan tombol pengaturan digital. Kamu juga bisa mengatur metode memasak layaknya menggunakan rice cooker digital. 

Ada banyak menu-menu memasak dengan panci presto digital yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan. 

Tampilan desain panci presto modern pun sangat menarik yang bisa menjadi elemen dekorasi dapur. Tinggal pilih saja panci presto seperti apa yang kamu butuhkan sekarang. 

7. Menjaga Kandungan Nutrisi Makanan 

Masih skeptis dengan kandungan nutrisi makanan menurun karena memasak dengan panci presto? Faktanya, memasak dengan presto justru bisa mengunci kandungan vitamin dan mineral dalam makanan. 

Mengapa? Karena panci yang tertutup secara maksimal dapat mencegah larutnya nutrisi ke air yang akan menguap. Inilah yang membuat nutrisi dalam makanan tetap terjaga. 

Ditambah lagi, waktu memasak yang singkat mampu meminimalisir vitamin dan mineral yang penting berkurang. Jadi, kandungan gizi makanan tetap aman meskipun kamu memasak dengan panci presto. 

Kelebihan panci presto ini tentu bukanlah hal yang bisa kamu lewatkan. Supaya aktivitas memasak lebih mudah lagi, kamu bisa melengkapi perlengkapan memasak di rumah, yaitu panci presto. 

Kamu bisa memilih panci presto konvensional yang cara masaknya dengan kompor atau panci presto modern dengan sistem listrik. Pilih panci berkualitasnya melalui pancipresto.com, kamu bisa menemukan aneka presto sesuai kebutuhan dan juga budget yang tersedia. Yuk, segera agendakan membuat masakan enak dengan panci presto!

6 Cara Memilih Panci Presto Berkualitas Tinggi

cara memilih panci presto

Panci presto menjadi salah satu alat masak andalan yang membuat masakan cepat empuk dan matang. Namun, jangan sampai salah dalam membelinya, sebaiknya cari tahu terlebih dahulu cara memilih panci presto terbaik.

Sekarang ini sudah banyak merek panci presto yang beredar di pasaran mulai dari harga paling murah hingga mahal. Sehingga penting untuk memilih panci presto dengan benar dan pastinya sesuai kebutuhan memasak kamu.

Memasak dengan panci presto dapat mempercepat proses dan menghasilkan pengawetan vitamin hingga mineral lebih baik. Tidak heran jika banyak yang tertarik menggunakan panci presto, tetapi sebelum itu simak penjelasan berikut.

Keunggulan Menggunakan Panci Presto

Panci presto tidak hanya melunakkan daging saja, tetapi bisa kamu gunakan untuk berbagai olahan. Namun tidak hanya itu, ada berbagai keunggulan memasak dengan panci presto yang perlu kamu ketahui sebagai berikut.

1. Hemat Waktu dan Energi

Kehadiran panci presto memungkinkan kegiatan memasak menjadi lebih singkat dan pastinya hemat energi. Panci presto bisa mengurangi waktu memasak hingga 70% dan menghemat energi sampai 75% lebih sedikit daripada energi dari panci biasa.

2. Sterilisasi

Banyak yang belum tahu bahwa sebenarnya panci presto dapat membuat makanan lebih steril. Hal ini karena suhu yang dihasilkan sangat tinggi hingga mencapai 100 derajat Celcius lebih, sehingga mikroorganisme banyak yang hilang.

3. Mengandung Banyak Nutrisi

Jika memasak menggunakan panci presto, maka akan lebih banyak kandungan nutrisi yang terjaga dengan baik. Hal ini karena vitamin maupun mineral dalam makanan tidak hancur oleh oksigen atau sinar cahaya.

4. Serbaguna

Kebanyakan orang mungkin menganggap panci presto hanya digunakan untuk melunakkan daging. Padahal kegunaannya lebih dari itu, panci presto bisa digunakan memasak semur, bubur, sup, opor, dan berbagai olahan lainnya.

Cara Memilih Panci Presto

Panci presto menghadirkan kemudahan dan kecepatan dalam memasak berbagai olahan makanan. Namun jangan sampai salah pilih, sebelum membeli pastikan untuk menyimak cara memilih panci presto terbaik berikut ini:

1. Memilih Bahan Stainless Steel

Panci presto stainless steel yang bagus harus terbuat dari bahan yang kokoh, tahan lama, dan tidak mengubah rasa makanan. Jangan gunakan panci presto yang terbuat dari alumunium karena lebih tipis dan mudah penyok.

2. Hindari Memilih Panci dengan Lapisan Antilengket

Sekarang ini semakin banyak alat masak yang menggunakan lapisan antilengket, termasuk panci presto. Sebaiknya hindari penggunaan bahan tersebut karena beresiko lecet atau tergores hingga tidak bisa berfungsi sebagai panci anti lengket.

3. Memilih Panci dengan Fitur Modern

Salah satu fitur modern yang bisa kamu pilih adalah fitur sistem pelepas cepat (quick release). Fitur ini berfungsi untuk mengeluarkan uap secepat mungkin tanpa menunggu uap keluar seluruhnya agar cepat dingin.

4. Pilih dari Merk Berkualitas

Jika masih bingung memilih panci presto yang tepat, sebaiknya pilih dari merek berkualitas. Panci dari produsen terkenal yang sudah ada sejak lama dinilai lebih baik, tetapi jangan lupa untuk disesuaikan dengan kebutuhan.

5. Panci Presto yang Bagus Memiliki Dua Setting Tekanan

Menariknya panci presto tidak hanya melunakkan daging, tetapi bisa kamu gunakan memasak sayuran yang mudah lunak. Namun, tetap pilih panci presto yang bagus dengan memiliki dua setting tekanan yaitu high pressure dan low pressure.

6. Perhatikan Ukuran Panci Presto

Jangan lupa untuk memperhatikan ukuran panci dan sesuaikan dengan kebutuhan. Apabila digunakan untuk harian, sebaiknya pilih panci yang kecil berukuran 4 atau 6 liter agar proses memasak jauh lebih cepat.

Tips Menggunakan Panci Presto Baru

Panci presto yang dapat mempercepat proses memasak ternyata tidak membuat tertarik. Apalagi banyak video yang memperlihatkan kegagalan menggunakan panci presto hingga membuat orang semakin enggan membeli. 

Padahal kegagalan tersebut hanya akan timbul jika tidak tahu penggunaan panci presto yang tepat. Setelah membeli jangan lupa untuk membaca buku panduan, atau bisa memperhatikan cara menggunakan presto bagi pemula berikut:

1. Mengisi Panci Hingga Setengah Bagian

Isi panci presto dengan makanan yang diolah hingga setengah bagian saja, jangan sampai penuh. Mengingat uap panas dari dalam panci perlu ruang untuk mematangkan makanan.

Jika panci terisi penuh, maka ruang untuk uap panas mengisi panci dan beresiko meledak karena tekanan akan selalu bertambah. Saat memasak daging dalam jumlah banyak, bagi menjadi beberapa bagian agar panci tidak terisi penuh.

2. Memasukkan Air yang Cukup

Sebelum panci ditutup dan mulai memasak, pastikan mengisinya dengan air yang cukup hingga bahan makanan terendam. Hal ini berguna untuk mematangkan memakan lebih cepat tanpa gosong karena kekurangan air.

3. Atur Waktu Memasak

Cara menggunakan panci presto selanjutnya adalah mengatur waktu memasak dengan tepat. Waktu memasak daging dan ikan tentu berbeda, apalagi jika dibandingkan dengan sayuran. 

Saat memasak daging, sebaiknya potong daging menjadi ukuran yang tidak terlalu besar agar matangnya merata. Selain itu, daging harus dimasukkan terlebih dahulu sebelum sayuran atau bahan makanan lainnya.

4. Kecilkan Api Kompor saat Uap Mulai Keluar

Api kompor perlu dikecilkan saat uap mulai keluar dari tutup ventilasi agar tekanan di dalamnya tidak terlalu kuat. Biasanya langkah ini bisa kamu lakukan ketika katup panci bersiul yang menandakan suhu terlalu panas.

Cara memilih panci presto sebenarnya tergolong mudah, tapi cenderung susah jika ini adalah hal pertama bagi kamu. Namun, kamu jangan khawatir dalam menentukan panci presto terbaik karena ada pancipresto.com

Pancipreto.com menghadirkan panci presto berkualitas tinggi dengan bahan kuat dan tahan lama. Produk panci kami dapat membuat cita rasa masakan kamu semakin lezat dan pastinya terhindar dari fenomena makanan meledak-ledak.

Cara Kerja Panci Presto dan 5 Tips Aman Memakainya 

cara kerja panci presto

Meskipun sudah umum digunakan, masih banyak orang yang belum tahu bagaimana cara kerja panci presto itu. Biasanya panci jenis ini digunakan untuk memasak berbagai jenis daging dan ikan-ikanan dengan waktu masak singkat.

Panci presto atau pressure cooker adalah panci yang memiliki katup pada bagian tutupnya. Panci ini pertama kali ditemukan pada tahun 1600-an oleh ahli fisika dan matematika asal Perancis Denis Papin.

Dulunya kegunaan panci presto untuk mengekstrak lemak dan kolagen dari tulang. Setelah itu, hasil ekstraknya diolah menjadi suplemen atau pupuk. Tapi, sekarang panci presto digunakan untuk memasak berbagai makanan. 

Cara Kerja Panci Presto

Panci presto merupakan panci yang bisa membuat proses memasak apapun menjadi lebih cepat daripada panci biasa karena cara kerjanya yang sedikit berbeda.

Maka dari itu, sangat penting untuk memahami bagaimana penggunaannya supaya tidak salah ketika kamu memasak makanan.

Secara garis besar, Panci presto bekerja dengan cara meningkatkan suhu dan tekanan saat proses memasak makanan. Sementara itu, secara teknis seperti inilah alur proses dari panci presto saat memasak makanan.

1. Memakai Air Secukupnya untuk Menghasilkan Uap yang Cukup

Memasak dengan panci presto itu membutuhkan air selain bahan makanan yang akan kamu rebus. Supaya panci ini bisa mengeluarkan uap dengan sempurna, maka kamu harus memberikan air secukupnya.

Jangan memasukkan air terlalu banyak atau terlalu sedikit. Hal ini perlu kamu lakukan supaya bisa menghasilkan uap yang cukup selama proses memasak.

2. Tekanan dan Suhu Meningkat Saat Uap Mulai Keluar

Salah satu alasan mengapa memasak makanan dengan presto bisa matang lebih cepat karena cara kerja presto yang bisa meningkatkan suhu dan tekanan. Hal ini terjadi setelah beberapa lama kamu menghidupkan kompor.

Uap yang ada di dalam panci akan meningkatkan tekanan kompor sebesar 15 psi. Tekanan tersebut juga bisa meningkatkan titik didih air dari 100 derajat Celcius menjadi 121 derajat Celcius.

Hal ini tidak terjadi ketika kamu memasak daging atau bahan makanan lain dengan panci biasa. Pada panci non presto tidak ada mekanisme peningkatan suhu dan tekanan yang membuat masakan matang lebih lama.

3. Pendinginan

Setelah makanan matang dan kamu mematikan kompor tentu saja terjadi penurunan suhu karena makanan perlahan sudah tidak panas lagi. 

Setidaknya ada tiga proses pendinginan pada panci presto setelah kamu memasak makanan.

Pertama, ada pendinginan alami yang terjadi setelah mematikan kompor dan suhu yang turun secara alami. 

Kedua, kamu juga bisa mendinginkannya dengan cara melepaskan katup secara cepat dengan menekannya agar uapnya keluar.

Selain itu, pendinginannya juga bisa dengan air dingin. Sayangnya metode pendinginan ini tidak cocok untuk semua jenis makanan.

Tips Menggunakan Panci Presto yang Aman

Setelah kamu mengetahui bagaimana cara kerja panci presto, kamu juga harus tahu bagaimana cara pemakaian presto yang aman. Sebab cukup banyak kejadian orang yang tangannya terbakar setelah menggunakan presto tersebut.

Jika kamu ingin memakai presto yang aman, ada beberapa hal yang bisa dilakukan yaitu:

1. Jangan Buka Saat Masih Panas

Cara menggunakan panci presto yang aman terutama bagi pemula adalah dengan tidak membukanya ketika masih panas. Ini menjadi kesalahan fatal yang sering dilakukan orang saat memasak dengan panci presto.

Jika kamu buru-buru membuka panci saat masih panas, maka dapat menyebabkan panci presto jadi meledak. Pasalnya, tekanan dalam panci presto yang tinggi membuat panci berbunyi dan jika dibuka akan mengeluarkan uap panas.

Coba sabar terlebih dahulu dan tunggu sampai panasnya mulai menurun. Setelah itu, barulah kamu bisa membuka penutupnya.

2. Jangan Menyentuh Presto

Jangan pernah menyentuh panci secara langsung saat kamu sedang memasak. Terutama pada bagian tempat keluarnya uap karena sangat berbahaya.

Suhu pada bagian tersebut sangat tinggi sehingga ketika kamu memegangnya akan terasa panas sekali. Tanganmu bisa melepuh setelah memegangnya.

3. Presto Harus Dalam Keadaan Bersih

Kamu harus bisa memastikan panci presto dalam keadaan bersih dan tidak ada kotoran yang menyumbat terutama pada bagian tempat keluarnya uap.

Bagian itulah yang menjadi kunci makanan bisa matang dengan cepat. Jika tersumbat maka uap yang ada di dalamnya sulit keluar sehingga menghambat kematangan makanan.

Jadi, jika kamu ingin memasak menggunakan panci presto jangan sampai ada kotoran atau makanan yang menyumbat lubang keluarnya udara. Presto harus kamu cuci sebelum menggunakannya.

4. Buka Tutup Panci dengan Hati-hati

Buka tutup presto dengan sangat hati-hati. Pastikan kamu membukanya hanya saat katup atau pin kunci pengaman sudah turun.

Apabila kamu tidak ingin menunggu terlalu lama sampai proses pendinginan alami selesai, maka kamu bisa membukanya menggunakan spatula. Perlu diingat, cara ini pun harus kamu lakukan saat suhunya sudah mulai turun.

5. Baca Panduan

Supaya kamu lebih paham lagi bagaimana cara kerja dan cara memakai panci presto yang benar, kamu bisa membaca buku panduannya. Kamu tidak akan kebingungan lagi setelah membaca panduan tersebut.

Seperti itulah cara kerja panci presto yang harus kamu ketahui beserta tips penggunaannya yang aman. Presto berkualitas menjadi salah satu kunci rasa masakan yang enak.

Jangan sampai salah, pilih produk panci presto terbaik dan berkualitas hanya di pancipresto.com. Kamu bisa memilih berbagai macam presto dengan harga yang terjangkau.

Kamu bisa menggunakannya untuk memasak daging sapi, kambing, domba, ataupun lainnya. Dapatkan sekarang juga untuk masak lebih cepat dan lezat.